Ayo Update Teknologi dan Trend 2016 bersama PHP Indonesia

Ridwan Fajar 16 Januari 2016

Ayo Update Teknologi dan Trend 2016 bersama PHP Indonesia

PHP Indonesia sebagai salah satu komunitas IT terbesar yang kini sangat aktif di Indonesia akan menyelenggarakan sebuah acara yang bertajuk "Technology Update & Trend 2016" bertempat di Microsoft Indonesia, Gedung BEJ Menara II, Jakarta. Acara akan diselenggarakan pada tanggal 30 Januari 2016 pada pukul 08.00 hingga 16.15 WIB.

Pembicara yang akan hadir antara lain:

  • Arga Dinata, Direktur Utama P.T. Nusantara Cakra Solusi, akan membawakan materi Business Plan Software House
  • Imam Aris Munandar, IT Web Development Time International, akan membawakan materi Internet of Things
  • Peter Jack Kambey, Head of Executive PHP Indonesia Community, akan membawakan materi PHP Indonesia 2016
  • Fatah Iskandar Akbar, CEO & Founder DokterSiaga, akan membawakan materi Membangun Startup
  • Anne Regina N. Toar, IT Consultant at i3 (CTI Group), akakn membawakan materi Big Data
Anda dapat mengikuti acara ini secara gratis, namun harus mendaftar terlebih dahulu untuk melakukan reservasi tempat. Anda dapat mengunjungi tautan event.phpindonesia.or.id untuk melakukan registrasi. 12493925_10206782874428227_7258257117519102307_o

(rfs)