Back To Native Bersama Malang DevCamp 2016

Ridwan Fajar 20 Februari 2016

Back To Native Bersama Malang DevCamp 2016

Malang Dev Camp 2016 adalah sebuah acara yang dikemas dalam suasana camp yang berlangsung selama 2 hari 1 malam. Dalam acara ini, para web developer khususnya para developer PHP akan berkumpul untuk mendiskusikan berbagai macam hal seputar web development. Selain itu acara ini juga juga dikemas dengan kegiatan outbound guna meningkatkan solidaritas antar developer. Acara ini diselenggarakan oleh Malang PHP User Group 2016.

Pembicara utama yang akan hadir antara lain:

  • Iskandar Soesman, Software Architect @Detik.Com
  • Andi Librian, Senior Software Developer @Shoop Digital Indonesia
  • Achmad Mahardi, Front End Engineer @NoLimit Indonesia
Agenda yang akan dilaksanakan antara lain:

Hari ke - 1

  • 08.00, Pembukaan Acara
  • 08.30, Materi 1: Pengenalan Konsep MVC
  • 09.30, Materi 2: Penjelasan tentang Controller
  • 12.30, Materi 3: Penjelasan tentang Model
  • 15.00, Materi 4: Penjelasan tentang View
  • 16.30, Challenge!
  • 21.00, Burn your gadget!

Hari ke - 2

  • 07.00, breakfast + morning exercise
  • 08.00, Outbound!
  • 13.30, Penutupan Acara
Tiket tersedia dengan beragam harga:
  • 15 pendaftar pertama dapat membeli tiket seharga Rp. 180.000
  • 3 orang per grup dapat membeli tiket dengan harga Rp. 200.000
  • 1 orang untuk tiket reguler dapat membeli tiket dengan harga Rp. 250.000
Untuk informasi lebih lanjut silahkan hubungi kontak berikut ini:
  • Prasetyo (0896 3239 3998)
  • Mifan (0813 7244 1985)
  • Yuri (0812 3154 9154)
(rfs/malangdevcamp)