Beasiswa Google untuk Dosen dan Mahasiswa 2019

Ahmad Oriza 11 Juni 2019

Beasiswa Google untuk Dosen dan Mahasiswa 2019

Program Beasiswa Google untuk Dosen dan Mahasiswa 2019 via Google Faculty Development Program(FDP) kembali dibuka.

Google bekerja sama dengan Dicoding  sebagai Google Authorized Training Partner in Indonesia untuk memberikan beasiswa kepada dosen & mahasiswa untuk belajar mengembangkan Aplikasi sesuai dengan standar kurikulum Google.

Apa saja keuntungan dari Program FDP ini ? 

Jika status Anda saat ini adalah mahasiswa(i) aktif

  • Anda berkesempatan mendapat beassiwa belajar di kelas  Belajar Membuat Aplikasi Android untuk Pemula secara penuh. Jika lulus, Anda mendapatkan sertifikat kelulusan dari Dicoding, dan bisa mengikuti program lainnya di Dicoding.
  • Dapatkan tautan pendaftaran dari dosen yang sudah terdaftar di program FDP. Cek nama-nama universitas yang sudah terdaftar.
  • Jika universitas Anda belum tercantum, segera infokan dosen di universitas Anda untuk mendaftar di program FDP demi mendapatkan kesempatan menarik ini.
  • Jika sudah tercantum, klik ini untuk mendaftar 

Jika status Anda saat ini adalah Dosen Pengajar di salah satu Universitas

  • Anda berkesempatan mendapat beasiswa belajar di kelas Menjadi Android Developer Expert secara penuh sehingga siap mengikuti Sertifikasi berstandar global – Associate Android Developer. Selain itu seluruh mahasiswa di kampus Anda akan mendapatkan kelas Belajar Membuat Aplikasi Android untuk Pemula
  • Bagi Bapak/Ibu dosen yang belum pernah mengikuti Program Google Faculty Development Program dapat mendaftar di tautan berikut : 
  • Silakan jika Bapak/Ibu dosen akan** mengajak rekan dosen lain** dari kampus yang sama/berbeda untuk mengikuti program ini.
  • Untuk Bapak/Ibu dosen sudah registrasi dan terdaftar di program FDP tahun 2018 yang lalu, silakan registrasi ulang di halaman berikut : 
  • Beasiswa tidak dapat diberikan jika Bapak/Ibu dosen tidak melakukan pendaftaran ulang.

FAQ mengenai program FDP 2019 :

Pengumuman peserta terpilih

  • Batch 1 tanggal 18 Juni 2019
  • Batch 2 tanggal **27 Agustus 2019 **

di blog Dicoding.

Google Faculty Development Program 2019 Dibuka-end