[DSC Event] Women in Tech (Kartini Masa Kini)

Kresna Galuh 27 April 2018

[DSC Event] Women in Tech (Kartini Masa Kini)

Halo para Kartini masa kini...! Developer Student Club Chapter Bandung mengadakan event seminar untuk memperingati Hari Kartini. Beberapa Kartini masa kini dari perusahaan-perusahaan ternama akan berbagi ceritanya mengenai peran wanita di bidang nya masing-masing di dunia teknologi. Tidak ketinggalan juga dua “Kartono” yang ahli dalam bidang IT yang akan memberikan insight tentang perkembangan teknologi masa kini.

Acara akan dilaksanakan pada : Hari/Tanggal : Sabtu, 28 April 2018 Tempat : Auditorium Politeknik Pos Indonesia Jam : 09:30 - 17:00

Apa saja sih yang akan dibawakan oleh Kartini-kartini yang cantik ini? :

  1. Gina Rizka Ariyani - COO @ DyCode Being a Designer in a Startup
  2. Shafira S.M Siswanda & Irine Dilla Andhika - Technical Writers @ GITS Indonesia Being a Technical Writer as a Woman
  3. Heddiaty D. Elfrida - Product Owner @ GITS Indonesia Project Management : You don’t have to do it all by yourself
  4. Hamnah Suhaeri - Software Engineer in Test @ Bukalapak Woman in QA

Hadir juga beberapa pemateri keren:

  1. Dimas Satrio - Manager @ GDG Bandung Progressive Web App
  2. Irwanto Widyatri - Developer @ Tebak Gambar Monetize Your App

Yuk buruan daftar dan ajak teman-teman kalian, sayang banget lho kalau kamu ga ikutan acara ini. Apalagi para speaker-speaker keren yang mau bagi ilmu-ilmu gratis ke kamu. Cewek cowok boleh dateng kok, acarany terbuka untuk umum!

#DSCBandung #DSCIndonesia #DSCKartinian #KartiniMasaKini

Tags