Opportunity dan Salary untuk Game Designer!

Levi 9 Oktober 2022

Opportunity dan Salary untuk Game Designer!

Hello Coders kembali lagi di seri #Game-Design-Series dan tema kali ini agak sedikit seru soalnya berhubungan salary loh!

Nah apakah peluang sebagai game designer masih tinggi? Jawabannya adalah benar! Walaupun sedikit berbeda disetiap negara nya menurut saya sendiri dan kenapa ini berbeda dari setiap negara? alasannya karena tidak disemua negara memiliki perusahaan game dan hanya negara maju seperti contohnya di USA ataupun di UK dan Europe yang biasanya paling banyak mencari Game designer dan sangat disayangkan bahwa di indonesia sendiri sangat kecil tetapi tidak menutupi kemungkinanan untuk dapat pekerjaannya karena sekarang sudah banyak perusahaan yang sudah melihat peluang besar yang bisa di dapatkan dari game seperti contohnya perusahaan telkomsel yang sedang membuka lowongan untuk Game designer.

Dan tidak perlu khawatir untuk peluang sebagai Game designer itu juga tinggi loh apalagi semakin berkembangnya jaman maka akan banyak lagi nantinya yang akan mencari Game designer, jadi jangan bersedih hati dan bersiaplah demi masa depan yang akan datang dan bersiap untuk menjadi Game designer di perusahaan impianmu nanti ya!

Nah sekarang kita bicarain Salary yuk!

Sebelumnya saya pernah membicarakan terkait salary dari game designer walaupun hanya sedikit yang dibahas di artikel sebelumnya tetapi mari kita baca dan ketahui bersama untuk salary yang di dapat oleh game designer!

Nah sebelum itu, list nya akan dibagi menjadi 2 bagian yaitu di dalam negeri dan juga di luar negeri, Dan kenapa saya pisah menjadi 2 bagian? karena salary nya memang sangat berbeda di setiap tempatnya maka dari itu saya buat menjadi 2 bagian ya!

Di Luar Negeri

Image

Nah yang pertama itu dari luar negeri, apakah kalian penasaran berapa salary rata rata di luar negeri? Mari kita ambil contoh dari negara USA ya, Nah untuk di USA sendiri untuk salary per month rata rata nya adalah sekitar $6,780 atau sekitar 100jt rupiah dan per year nya adalah $95,762 atau sekitar 1,4M rupiah, Dan jika salary di UK itu adalah sekitar £3,750 atau sekitar 60jt rupiah per month dan £45,000 per year atau sekitar 700jt per year dan itu adalah salary untuk Game designer di 2 negara berbeda ya!

Di Dalam Negeri

Image

Yang kedua ini memang sangat berbeda di karenakan rata rata gaji di indonesia tidak sebesar gaji di luar ya guys, Jadi untuk rata rata perbulan nya adalah 3-5jt per month dan 36jt-60jt per year dan memang sangat wajar jika gaji ini di indonesia, Mungkin dikarenakan rata rata gaji di indonesia seperti ini jadi tidak bisa dipungkiri lagi.

Nahh tadi itu adalah perbedaan salary dari luar negeri dengan di dalam negeri dan walaupun terlihat sangat jauh berbeda tetapi hal tersebut memanglah tergantung dengan negara itu sendiri, Tetapi jika kalian ingin serius bekerja sesuai hobby kalian menjadi Game designer mungkin saya bisa menyarankan kalian untuk tinggal di daerah California atau di daerah lainnya di Amerika ya guys karena disanalah pusatnya perusahaan Game AAA yang sangat terkenal!

Dan sampai disini saja akhir dari artikel ini dan jika kalian belum mengikuti seriesnya silahkan baca kembali series ini dari awal ya!

Terima kasih sudah membaca sampai selesai ya Coders!

#Game-Design-Series-8