UrhoSharp Game-Engine dari Xamarin

Soeleman 16 Januari 2017

UrhoSharp Game-Engine dari Xamarin

Dari banyak pilihan untuk game-engine yang cross-platform baik 2D atau 3D. Urho3D merupakan pilihan yang menarik.

Terinspirasi dari Orge dan Horde3D, game-engine ini dibuat dengan C++ dan target rancangannya ringan dan minimalis. Walaupun dirancang seperti itu, fitur yang ada lebih dari cukup untuk bekerja dengan 2D atau 3D. Ini memang game-engine, tapi pada dasarnya ini adalah toolkit untuk bekerja dengan grahpic. Jadi kita bisa menggunakan dalam aplikasi yang memerlukan pengelolaan gambar yang rumit juga.

alt text

UrhoSharp

Bagi .NET developer menggunakan Urho3D terbilang cukup mudah. Xamarin sudah menyediakan binding dengan UrhoSharp. Dengan NuGet, sudah ada package UrhoSharp dan bagi pengguna Xamarin.Form bisa menggunakan package UrhoSharp.Forms. Tentu ini akan bisa di gunakan dalam mobile application dan melihat sample-nya ada yang memakai F#.

alt text

Referensi