Adzan Times & Qur'an, Lebih Dari Sekedar Aplikasi Pengingat Shalat

Bagus Aji Santoso 6 Juni 2016

Adzan Times & Qur'an, Lebih Dari Sekedar Aplikasi Pengingat Shalat

Shalat merupakan ibadah yang wajib dilakukan bagi setiap muslim, apalagi shalat di awal waktu. Banyak diantara kita yang terkadang “terlalu sibuk” hingga melupakan waktu shalat. Bahkan, suara adzan seakan tidak terdengar. Padahal shalat di awal waktu lebih baik dibandingkan shalat diwaktu yang lain.

Alhamdulillah, masih ada saudara kita yang perduli dengan sesamanya. Ia berusaha untuk membantu saudara-saudara sesama muslim untuk selalu shalat tepat waktu lewat aplikasi Android, Adzan Times. Dengan aplikasi ini, kita tidak akan pernah lagi melewatkan shalat diawal waktu karena Adzan Times akan selalu mengingatkan kita saat waktu shalat telah tiba.

[caption id="attachment_10264" align="aligncenter" width="394"]Tampilan Awal Tampilan Awal[/caption]

Adzan Times mendukung perangkat Android 3.0 ke atas. Besar kemungkinan perangkat Android pembaca dapat menjalankan aplikasi ini. Adzan Times dapat di unduh di Google Play secara gratis lewat tautan berikut ini.

[caption id="attachment_10266" align="aligncenter" width="394"]Waktu shalat lima waktu ditambah Imsak Waktu shalat lima waktu ditambah Imsak[/caption]

Baca juga: Membuat Aplikasi Android Jadwal Waktu Sholat dan Imsak Menggunakan Intel XDK

Tampilan di atas merupakan tampilan setelah masuk ke dalam aplikasi. Saat salah satu waktu shalat tiba, kita akan mendapatkan notifikasi.

[caption id="attachment_10265" align="aligncenter" width="394"]Fitur Notifikasi Fitur Notifikasi[/caption]

Selain menyediakan layanan pengingat waktu shalat. Adzan Times juga memiliki beragam fitur-fitur tambahan lainnya. Salah satunya adalah pengingat imsyak. Berhubung sebentar lagi bulan Ramadhan akan tiba, fitur pengingat imsyak akan sangat membantu. Meskipun memiliki fitur utama untuk mengingat waktu shalat, Adzan Times, juga memiliki Al Qur’an terintegrasi yang lengkap. Dengan demikian, kita tak perlu memasang aplikasi Al Qur’an tambahan.

[caption id="attachment_10268" align="aligncenter" width="394"]Beragam fitur selain pengingat waktu shalat Beragam fitur selain pengingat waktu shalat[/caption]

Bagi pembaca yang ingin membaca Hadist, terdapat tiga hadist yang tersedia yaitu Hadist Qudsi, Arbain Nawawi, dan Sahih Al-Bukhari. Ketiga hadist ini tersedia dalam bahasa Arab, Inggris, dan Indonesia.

[caption id="attachment_10270" align="aligncenter" width="394"]Hadist Hadist[/caption]

Ingin menghafal do’a? Adzan Times juga bisa membantu kita. Do’a selepas shalat dan do’a sehari-hari dapat kita temukan langsung di dalamnya. Aplikasi penghitung zakat, penentu arah kiblat, dan kalender hijriah juga dapat kita akses hanya lewat satu aplikasi ini. Begitu mudah bukan?

[caption id="attachment_10271" align="aligncenter" width="394"]Kumpulan do'a sehari-hari Kumpulan do'a sehari-hari[/caption]

[caption id="attachment_10272" align="aligncenter" width="394"]Penghitung zakat Penghitung zakat[/caption]

[caption id="attachment_10273" align="aligncenter" width="394"]Pencari arah kiblat Pencari arah kiblat[/caption]

[caption id="attachment_10274" align="aligncenter" width="394"]Kalender Hijriah Kalender Hijriah[/caption]

Baca juga: Rekatkan Ukhuwah Islamiyah dengan Aplikasi Jejaring Sosial Masjid Pertama di Indonesia, Masjidku

Masih Menggunakan Eclipse

Menurut keterangan dari Kang M Husni Syahbani, pengembang aplikasi Adzan Times, aplikasi ini ternyata masih menggunakan Eclipse dalam pengembangannya. Tentu pembaca bertanya-tanya mengapa Kang Husni tidak menggunakan Android Studio yang merupakan IDE resmi dari Google. Alasan Kang Husni masih menggunakan Eclipse dikarenakan Adzan Times dikembangkan pada tahun 2014 dimana pada waktu itu Android Studio belum mencapai versi stable. Usaha untuk migrasi ke Android Studio sudah pernah dilakukan, namun selalu ada kendala teknis yang ditemui saat melakukan migrasi. Kendala-kendala ini lah yang memaksa Kang Husni untuk tetap menggunakan Eclipse.

AQuery

Dalam pengembangannya Kang Husni menggunakan pustaka pihak ketiga Android Query atau AQuery. Aquery merupakan pustaka yang dikembangkan untuk memudahkan pekerjaan yang berhubungan dengan asynchronous task dan manipulasi elemen UI di Android.

Penutup

Semoga ulasan aplikasi karya lokal kali ini bermanfaat buat pembaca. Yuk, jangan mau kalah dengan turut mengembangkan aplikasi Islami dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan.