Memulai Pembuatan Aplikasi Web dengan Yii2 (1): Instalasi

Muhammad Arslan 27 Juni 2016

Memulai Pembuatan Aplikasi Web dengan Yii2 (1): Instalasi

Yii2 adalah salah satu web framework yang sudah melegenda di bahasa pemrograman PHP. Yii2 pun cukup banyak diminati oleh perusahaan dan web developer di Indonesia. Lowongan kerja yang membutuhkan Yii2 pun tidak sedikit bermunculan. Sebagai web framework yang memiliki komunitas kuat, Yii2 lahir dengan sejumlah perbaikan dan penambahan fitur baru. Salah satu kekuatan Yii2 yang lain adalah, dokumentasi yang terstruktur dan lengkap sehingga pengguna Yii v1.x dapat menyesuaikan kembali source code-nya dengan v2.x. Bagi pemula Yii2 memiliki sebuah cookbook yang cukup jelas dan lengkap namun masih dalam Bahasa Inggris.

Di Indonesia sendiri, komunitas yang aktif membahas Yii dan Yii2 dapat Anda temukan di Facebook. Ada beberapa grup yang sangat aktif membahas Yii. Berikut adalah daftar grup Facebook yang membahas Yii:

Selain bergabung dengan grup Facebook Yii dari Indonesia, Anda pun dapat bergabung dengan grup Yii Internasional dimana disana terdapat beberapa kontributor inti Yii2 yang dapat ikut berdiskusi dengan Anda. Anda dapat bergabung di grup Yii PHP Framework.

Instalasi

Ada dua cara untuk mengunduh Yii2 salah satu nya melalui composer ataupun mengunduh langsung dengan memilih versi basic atau advance. Anda dapat mengunduh Yii2 langsung dari tautan berikut: Atau dapat Anda pasang melalui composer seperti pada cara berikut ini:
$ php composer.phar create-project yiisoft/yii2-app-basic basic 2.0.8

atau

$ php composer.phar create-project yiisoft/yii2-app-advanced advanced 2.0.8

Lebih lengkapnya Anda dapat membaca panduan resmi di http://www.yiiframework.com/download/. Sekarang silahkan unduh Yii2 versi basic kemudian ekstrak dengan menggunakan WinRAR atau 7zip kemudian silahkan taruh di htdocs jika Anda menggunakan XAMPP atau /var/www/html jika Anda menggunakan Apache2 standalone. Dan setelah menaruh folder Yii2 tersebut ubah namanya menjadi hello-yii.

Sekarang silahkan akses URL http://localhost/hello-yii/web/index.php melalui web browser dan Anda akan melihat halaman yang cantik seperti pada gambar berikut:

Halaman awal Yii2 Basic

Melihat struktur folder Yii2

Lebih lengkapnya Anda dapat membaca penjelasan yang lebih maknyus di dokumentasi Yii2, bahkan sebelum Anda bertanya lebih baik bila membaca dokumentasi Yii2 terlebih dahulu. Namun berikut adalah penjelasan singkat tentang struktur folder Yii2 versi basic:
  • assets, berisi aset dan pendefinisian aset yang diatur di file AppAsset.php
  • commands, berisi file yang akan dapat dieksekusi melalui console. Anda akan menemukan sebuah file yang bernama HelloController.php saat mengunduh versi basic.
  • config, berisi file untuk mengatur aplikasi web yang Anda bangun. Di dalam folder tersebut terdapat empat file utama yaitu console, db, params, dan web
  • controllers, berisi file controller yang akan Anda tulis untuk menyusun action yang akan diterima oleh aplikasi web yang Anda bangun.
  • mail, berisi file view khusus untuk e-mail
  • models, berisi file model yang akan mendefinisikan tabel dari database yang Anda gunakan dan dapat Anda gunakan di controller yang telah Anda buat untuk mengakses database. Anda dapat membuat dua buah jenis class yang diwariskan dari ActiveRecord ataupun Model.
  • runtime, berisi file - file yang dihasilkan saat aplikasi web Yii2 dijalankan.
  • tests, berisi file yang akan menjalankan pengujian untuk aplikasi web. Anda dapat menggunakan CodeCeption untuk menguji aplikasi web Yii2 Anda
  • vendor, berisi file dimana library Yii2 ditempatkan. Anda juga dapat memasang berbagai library PHP melalui Composer
  • views, berisi file untuk menulis view dan template yang akan digunakan dalam menampilkan halaman web.
  • web, berisi file index.php dan aset statis untuk halaman web Yii2
Struktur folder Yii2 Basic Struktur folder Yii2 Basic

Melihat halaman demo Yii2 Basic

Sekarang mari kita lihat demo dari Yii2 versi basic: hello-yii-intro

Sedangkan berikut adalah tampilan Yii2 Debugger, sebuah alat untuk melakukan debugging yang sangat lengkap yang disediakan oleh Yii2:

hello-yii-intro-2

Melihat perintah - perintah Yii Console

Fitur Yii2 lainnya yang tak kalah keren dibandingkan Yii2 Debugger adalah Yii2 Console. Dimana Anda dapat melakukan beberapa hal yang dapat Anda jalankan melalui console. Ketika Anda masuk ke dalam folder Yii2 melalui console, Anda dapat menjalankan sebuah script bernama yii di console seperti berikut:
~ $ cd /var/www/html/hello-yii
/var/www/html/hello-yii $ ./yii

This is Yii version 2.0.8.

The following commands are available:

  • asset Allows you to combine and compress your JavaScript and CSS files. asset/compress (default) Combines and compresses the asset files according to the given configuration. asset/template Creates template of configuration file for [[actionCompress]].

  • cache Allows you to flush cache. cache/flush Flushes given cache components. cache/flush-all Flushes all caches registered in the system. cache/flush-schema Clears DB schema cache for a given connection component. cache/index (default) Lists the caches that can be flushed.

  • fixture Manages fixture data loading and unloading. fixture/load (default) Loads the specified fixture data. fixture/unload Unloads the specified fixtures.

  • gii This is the command line version of Gii - a code generator. gii/controller Controller Generator gii/crud CRUD Generator gii/extension Extension Generator gii/form Form Generator gii/index (default) gii/model Model Generator gii/module Module Generator

  • hello This command echoes the first argument that you have entered. hello/index (default) This command echoes what you have entered as the message.

  • help Provides help information about console commands. help/index (default) Displays available commands or the detailed information

  • message Extracts messages to be translated from source files. message/config Creates a configuration file for the "extract" command using command line options specified message/config-template Creates a configuration file template for the "extract" command. message/extract (default) Extracts messages to be translated from source code.

  • migrate Manages application migrations. migrate/create Creates a new migration. migrate/down Downgrades the application by reverting old migrations. migrate/history Displays the migration history. migrate/mark Modifies the migration history to the specified version. migrate/new Displays the un-applied new migrations. migrate/redo Redoes the last few migrations. migrate/to Upgrades or downgrades till the specified version. migrate/up (default) Upgrades the application by applying new migrations.

  • serve Runs PHP built-in web server serve/index (default) Runs PHP built-in web server

To see the help of each command, enter:

yii help

/var/www/html/hello-yii $

Yii2 Console mengakomodasi Anda untuk melakukan tugas seperti:

  • migrasi database
  • menjalankan web server bawaan Yii2
  • menjalankan perintah yang Anda buat melalui controller yang Anda tempatkan di folder commands
  • mengelola asset dan cache
  • menggunakan data dummy dengan Fixture
  • menghasilkan kode controller, model, ataupun CRUD otomatis dengan menggunakan Gii

Penutup

Yii2 dapat menjadi pilihan Anda untuk membuat aplikasi web yang lebih handal dan terstruktur. Yii2 hadir dengan dokumentasi dan berbagai fitur yang semakin lebih baik. Tentu saja dokumentasi resmi lebih baik dan lebih menjawab permasalahan yang Anda temukan. Anda pun dapat mulai menjelajah The Definitive Guide to Yii2 untuk mencoba Yii2 lebih dalam. Anda dapat mengunjungi official user guide tersebut di di http://www.yiiframework.com/doc-2.0/guide-index.html.

(codepolitan/yiiframework)