Mengambil Tanggal dan Waktu Sekarang di Python

Muhammad Arslan 24 September 2017

Mengambil Tanggal dan Waktu Sekarang di Python

Untuk mengambil tanggal dan waktu saat ini di Python, kamu cukup menggunakan modul datetime.datetime. Disana terdapat dua buah fungsi yang dapat kamu gunakan. Fungsi utcnow() digunakan untuk mengambil waktu sekarang tapi berdasarkan UTC (universal time clock). Sedangkan now() digunakan untuk mengambil waktu sekarang tapi dari local time.

Berikut adalah contoh penggunaan utcnow() dan now() di Python. Snippet ini dijalankan diatas iPython.

In [1]: from datetime import datetime

In [2]: datetime.utcnow()
Out[2]: datetime.datetime(2017, 9, 20, 15, 9, 19, 463732)

In [3]: datetime.now()
Out[3]: datetime.datetime(2017, 9, 20, 22, 9, 25, 994742)

In [4]: