Belajar Koding di SekolahKoding.com

Bagus Aji Santoso 30 April 2015

Belajar Koding di SekolahKoding.com

Dewasa ini sudah sangat banyak masyarakat Indonesia yang tertarik untuk belajar koding. Namun sumber belajar yang menggunakan bahasa Indonesia masih sangat sedikit, baik yang berbentuk tutorial tertulis maupun tutorial video. Masalah inilah yang melatarbelakangi Hilman Ramadhan dan Muh. Juan Akbar mengembangkan situs sekolahkoding.com, situs yang akan membantu masyarakat Indonesia yang ingin belajar koding melalui tutorial berbentuk tulisan maupun video yang mudah untuk dimengerti.

SekolahKoding memiliki cita-cita yang cukup besar yaitu melahirkan ahli-ahli pemrograman dari Indonesia yang karyanya bermanfaat dari dunia. Keseriusan dalam mencapai cita-cita ini dapat dilihat dari banyaknya video tutorial maupun video tertulis yang telah menghiasi isi situs ini. Tutorial-tutorial yang dihasilkan merupakan tutorial khusus web development. Disana terdapat tutorial HTML, JavaScript, CSS, Java, JQuery, dan Java.

Tutorial tertulis untuk HTML, CSS, dan JavaScript yang disediakan sudah cukup lengkap. Bahkan untuk JavaScript sudah masuk ke pemrograman berorientasi objek. Tutorial tertulis ini membahas satu bagian perhalaman. Kita bisa berpindah halaman melalui panah kiri (kembali ke bagian sebelumnya) ataupun panah kanan (maju ke bagian selanjutnya). Untuk bagian tutorial yang memiliki contoh kode, kita bisa mencoba kode tersebut langsung dihalaman tersebut.

Video tutorial yang ada di SekolahKoding adalah tautan menuju tutorial yang mereka ungguh di situs Youtube melalui kanal Sekolah Koding. Kualitas videonya sangat bagus dan suaranya juga sangat jelas, jarang sekali ada suara yang mengganggu saat mendengarkan penjelasan dari video. Penjelasan yang diberikan mudah dipahami karena instrukturnya berbicara sangat jelas dan cukup percaya diri pada saat menyampaikan materi.

Pembaca yang memiliki pertanyaan seputar SekolahKoding secara umum maupun pertanyaan seputar materi dapat langsung berinteraksi dengan pengembang situs maupun pengguna lainnya melalui halaman Diskusi. Info terbaru seputar pengembangan situs SekolahKoding dapat diikuti melalui akun twitter resmi di @SekolahKoding dan akun facebook resmi sekolahkoding.