Selamat Ulang Tahun ke - 20 Qt!

Ridwan Fajar 28 Mei 2015

Selamat Ulang Tahun ke - 20 Qt!

Pada tanggal 20 Mei 2015, Qt yang merupakan sebuah framework untuk membangun aplikasi desktop menjadi hari ulang tahun Qt yang ke - 20. Qt sendiri digunakan di berbagai platform mulai dari handphone, embedded, hingga desktop. Salah satu platform yang sangat akrab dengan Qt adalah Linux dan BSD. Tidak aneh apabila kita menemukan KDE yang menjadi desktop environment di berbagai distro Linux dan BSD, Ubuntu membuat sebuah IDE yang dinamakan dengan Ubuntu Make yang diperuntukkan untuk membuat aplikasi mobile dan desktop untuk platform Ubuntu. Belum lagi tools seperti Phantom.js dan IGNSDK dibangun diatas Qt Webkit yang menjadi landasan mereka. Saat ini Qt sudah berada di versi 5.x.

Di ulang tahunnya yang ke - 20, Lars Knoll, salah satu tim pengembang Qt, mengirimkan tulisannya yang berjudul "Happy 20th Anniversary Qt!" pada tanggal 20 Mei 2015. Berikut adalah terjemahan dari Lars Knoll tentang ulang tahun Qt yang ke - 20:

’‘………Hari ini, saya sangat senang untuk merayakan hari jadi Qt yang ke - 20. Pada 20 Mei 1995, versi pertama Qt, 0.90, dirilis! saya sangat senang menjadi bagian dari perjalanan Qt sejak 1997, ketika saya terjun pertama kali dengan Qt melalui proyek KDE.

Qt dengan cepat membuatku tertarik. Tidak hanya membuat pengembangan aplikasi menjadi lebih mudah sebelumnya, tapi benar - benar membuat saya senang untuk mengembangkan aplikasi dengannya. Jadi saya mulai ikut proyek KDE untuk bekerja bersama Qt. Ketika musim semi tahun 2000, saya sangat beruntung ditawari pekerjaan di Trolltech, saya bergabung beberapa bulan dengan perusahaan tersebut kemudian pindah ke Norwegia.

Bekerja bersama pendiri Qt, Eirik Chambe-Eng & Haavard Nord, serta bersama rekan lain di perusahaan tersebut pada waktu itu, merupakan sebuah pengalaman yang sangat luar biasa. Beberapa tahun berikutnya, Trolltech tumbuh menjadi perusahaan dari sekitar 15 orang menjadi 250 orang. Kami mengembangkan versi Qt terbaru, bekerja untuk ponsel mobile yang disebut Qtopia, dan juga memulai memperluas Qt dari yang semula hanya toolkit untuk membangun UI, menjadi framework pengembangan yang lebih komprehensif.

Dari awal, Qt dirilis dengan pilihan lisensi versi open source dan komersil. Lebih dari setahun, kami bekerja dengan memperluas model ini, dan sekarang, Qt dikembangkan sebagai proyek open source. Dengan cara seperti ini, Qt mempunyai posisi yang unik, memiliki ekosistem yang kuat dengan orang - orang yang mempunyai tekad, dan juga memiliki entitas komersial yang mendukung dan mendanai dari banyaknya pengembangan.

Selama 20 tahun terakhir ini menjadi momen menarik untuk Qt. Saya sangat senang dapat menjadi bagian dari ini semua, dan saya dapat memiliki kesempatan besar untuk bekerja bersama orang - orang yang memiliki tekad kuat dengan tujuan yang sama yaitu membuat Qt menjadi teknologi terdepan. Saya ingin sekali mengetahui apakah ada perusahaan yang paling inovatif membangun produk mereka dengan Qt.

Terima kasih kepada semua kolega yang luar biasa di Trolltech, Nokia, Digia, dan Qt yang yakin dengan teknologi kita dan memberikan usaha terbaik mereka untuk membuat Qt menjadi framework pengembangan perangkat lunak lintas platform terbaik. Untuk komunitas, kontributor, pengembang dan penggemar Qt yang setia, kami tidak akan pernah ada tanpa kehadiran kalian. Saya sangat senang dengan tekad kalian, kemauan kalian untuk menyebarkan Qt dimanapun, dan keikhlasan kalian untuk mengembangkan Qt bersama kami.

Terima kasih yang sangat spesial kami tujukan kepada rekanan dan teman satu ekosistem yang telah bersama dengan Qt sejak awal. Terima kasih karena telah bersama kami untuk membimbing kami ketika sedang naik ataupun turun.

Qt diciptakan oleh developer untuk developer. Membuat developer lebih mudah merupakan alasan lahirnya Qt dan apa yang diinginkan oleh Eirik dan Haavard untuk dunia pengembangan perangkat lunak. Tujuan ini tidak pernah berubah dan Qt mempunyai motto, Code less. Create more. Deploy everywhere………’‘

Selamat ulang tahun yang ke - 20 Qt :D.

(rfs/qt)